Siapa yang akan menyangka, apa yang kita cita2kan di waktu kecil, kemudian pudar ketika kita memasuki fase pendidikan berikutnya karena satu dan lain hal, tiba2 di masa yang boleh dibilang sudah tua, barulah terwujud.
Allah Maha Baik. Tidak terasa sudah satu semester saya mengabdi di Madrasah Diniyah awaliyah, milik guru majelis ta'lim saya yang juga guru dari ibunda saya. Beliau memiliki madrasah yang berdiri sejak awal tahun 80-an. Meskipun sudah sepuh, namun semangat dakwah beliau dan meneruskan madrasahnya masih sangat kuat. Saya kebetulan menggantikan guru yang sudah berhenti karena usia dan kesehatan. Saya sendiri tidak ada basic mengajar. Jadi boleh dibilang saya juga belajar mengajar. Alhamdulillah ala kulli haal. Dengan ups and downs nya, sedikit demi sedikit saya belajar. Ternyata menyenangkan menjadi seorang guru. Seperti halnya apa yang saya impikan puluhan tahun lalu. Menghadapi macam2 polah/kelakuan anak2 sekarang, menjadi suka dan juga sedih/miris saya. Tapi semangat berbagi menjadi pendorong kekuatan saya dengan izin Allah swt. Semoga Allah izinkan saya meneruskan yang sedikit ini, mendidik anak bangsa dan memberi manfaat kepada ummat, sehingga di sisa usia ini bisa menambah bekal akhirat... aamiin.
Comments
Post a Comment